Belanja Online Masyarakat Indonesia, Kartu Kredit Menjadi Pilihan Transaksinya

0
2142
Ilustrasi
Bagikan Berita Ini

Teropongmetro.com – Para pelaku e-commerce menyebutkan, kini mulai banyak pelanggan yang bertransaksi menggunakan kartu kredit. Pasalnya, membayar lewat kartu kredit dinilai lebih mudah dan efisien.

Head of Financial Transaction Bukalapak.com Destya D Pradityo menyebutkan, transaksi menggunakan kartu kredit terbanyak nomor tiga di Bukalapak. “Kartu kredit nomor tiga dari keseluruhan. Dari sisi growth pertumbuhan (pengguna kartu kredit) selalu di atas 20 persen per tahun,” ujarnya kepada wartawan di Jakarta, Selasa, (6/3).

Menurutnya, peningkatan pengguna kartu kredit di Indonesia serta semakin banyaknya masyarakat yang berhak memiliki kartu kredit turut memengaruhi pertumbuhan penggunaan kartu kredit dalam bertransaksi. “Maka melalui berbagai promo marketing, kita dorong juga penggunaan kartu kredit,” tambah Destya.

Lebih lanjut, ia menyebutkan, transaksi terbanyak atau nomor satu yang digunakan pelanggan di Bukalapak masih layanan transfer. Hanya saja, Destya enggan menjelaskan secara detil, berapa porsi masing-masing channel transaksi.

Sementara itu, Vice President of Marketing Bibli.com I Gusti Ayu Fadjar menyatakan, transaksi terbesar di Bibli justru menggunakan kartu kredit. Hal itu karena, market place tersebut menyediakan banyak promo bila pelanggan membayar dengan kartu kredit.

“Banyak promo. Misalnya, nol persen cicilan kalau pakai kartu kredit. Jadi menempati nomor satu dari payment channel lainnya,” jelas I Gusti pada kesempatan serupa.

Seiring berkembangnya belanja online, kata dia, minat masyarakat untuk memiliki kartu kredit pun semakin besar. “Meski begitu, masih ada payment channel lainnya,” tambahnya.

Berbeda dari lainnya, Head of Partnership Shopee Jeannifer Suryadjaja justru mengaku, pelanggan Shopee masih sedikit yang bertransaksi dengan kartu kredit. “Walau begitu, kita lihat ada peningkatan pengguna kartu kredit. Peningkatannya cukup signifikan, jadinya menjanjikan,” katanya.

Menurutnya, wajar bila transaksi kartu kredit di Shopee masih kecil. Pasalnya, penetrasi kartu kredit di Indonesia pun belum banyak.

Sebagai informasi, ketiga e-commerce tersebut kini bekerja sama dengan Bank Citi Indonesia dalam program ‘50% off the Next Transaction’. Diharapkan program itu bisa dimanfaatkan oleh para nasabah yang berbelanja di berbagai e-commerce tersebut.(Republika/TM)


Bagikan Berita Ini

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini